Serius Tingkatkan SDM, Disnaker Gelar 8 Pelatihan Dalam Satu Bulan

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Keseriusan Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Bontang untuk meningkatkan kapasitas dan Sumber Daya Manusia (SDM) para pencari kerja, bukan isapan jempol belaka.

Setelah sebelumnya menggandeng serta perusahaan-perusahaan besar di Bontang guna memberikan pelatihan maupun sertifikasi, dalam waktu dekat ini, Disnaker juga berencana memberikan pelatihan langsung terhadap para pencari kerja.

Bahkan, Disnaker berencana akan menggelar 8 pelatihan sekaligus, yang dilaksanakan dalam satu bulan, yakni pada November mendatang. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Ketenagakerjaan Ahmad Aznem melalui Kasi Pelatihan, Produktivitas dan Pemagangan Disnaker Bontang Dony Tanjung. 

8 Pelatihan tersebut terdiri dari pelatihan fotografi sebanyak 20 orang, makeup artist (MUA) 20 orang, makeup pengantin adat 10 orang, make up pengantin Eropa 20 orang, scaffolding 13 peserta, rigger 12 peserta , administrasi perkantoran diperuntukkan bagi 25 orang, dan videotron bagi 20 peserta. 

Dony Tanjung yang ditemui, Senin (21/10/2019) di ruangannya mengatakan, generasi muda terutama usia kerja diharapkan dapat membekali diri dengan skill dan keterampilan dalam menghadapi kompetensi dunia kerja yang saat ini semakin kompetitif. Salah satunya lewat pelatihan yang digelar Disnaker. 

“Selain sebagai bekal untuk memasuki dunia kerja, kita juga harapkan pelatihan tersebut bisa melahirkan wirausaha baru di Bontang,” katanya. 

8 Pelatihan menggunakan dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan Bontang tahun 2019 berkisar Rp 800 Juta. Pelatihan yang akan digelar itu dinilai memiliki potensi yang menjanjikan kedepannya bagi para peserta yang serius mengikuti pelatihan dan dapat menyerap ilmu yang diberikan.

“Antusias peserta lumayan besar, sampai saat ini sudah banyak yang mulai mendaftar ke Disnaker, karena selain dapat ilmu, pelatihannya juga tidak dipungut biaya,” tuturnya. (YB/KA)

Baca Juga  Gagal Jual Sabu, Warga Lok Tuan Diamankan Reskrim Polsek Bontang Utara

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply