KITAMUDAMEDIA, Bontang – 279 Warga Berbas Pantai terdampak Covid-19 mendapatkan bantuan sembako dari Pemerintah Kota Bontang dan Badan Amil Zakat (Baznas) Bontang.
Pemberian bantuan ini secara langsung diserahkan Walikota Bontang Neni Moerniaeni di Pendopo Rumah Jabatan Walikota Bontang, Kamis (2/7/2020).
“Semoga bisa meringankan beban penerimanya,” ujarnya.
Bantuan ini hasil dana yang dikumpulkan dari zakat Wali Kota dan jajarannya selama beberapa bulan terakhir.
“Kita mengumpulkan dana dari Wali Kota dan jajaran sehingga bisa melaksanakan kegiatan ini,” katanya.
Ketua Baznas Bontang, Kuba Siga mengapresiasi dan berterima kasih kepada pemerintah kota yang telah membantu menyalurkan zakatnya kepada yang berhak menerima.
“Awalnya persiapan kita hanya Rp 60 juta bertambah jadi Rp 400 juta dalam satu bulan. Sehingga lebih dari 4.000 orang bisa menerima bantuan ini,” sebutnya.
Reporter : Yulianti Basri
Editor : Kartika Anwar