Bulan Depan, Rusunawa Guntung dan Loktuan Siap Dihuni

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Rumah susun sewa sederhana (Rusunawa) Guntung dan Loktuan akhirnya mulai rampung dan siap dihuni pada bulan depan. Rencananya peresmian akan dilakukan pada 10 Januari 2021.

Kendati demikian dibeberkan Unit Pelaksana Tugas (UPT) Rusunawa Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Bontang Ely Tarliah untuk tahap pengerjaan Rusunawa Loktuan belum selesai 100 persen. Namun pihak kontraktor berkomitmen akan menyelesaikan seluruh kekurangan tersebut sebelum tanggal peresmian.

“Lantai 3 masih terkendala listrik,” ungkapnya.

Diketahui, gedung kedua Rusunawa ini dibangun sejak 2017 lalu. Untuk kapasitasnya, Rusunawa Guntung bisa menampung 90 Kepala keluarga. Sementara untuk Rusunawa Loktuan memiliki kapasitas lebih kecil, hanya 70 kamar.

Sementara untuk fasilitas kedua rusun telah dilengkapi dapur, kamar mandi, serta kasur, dan lemari. Namun untuk di Rusunawa Guntung fasilitas dapur umun. Tidak didalam kamar. Selain tarif yang berbeda. tipe kamar juga lebih besar di Rusunawa Loktuan.

“Loktuan tipe kamar 3×6, kalau Guntung 2×4 meter, makanya dapurnya di luar,” jelasnya.

Perihal tarif, Rusunawa Guntung dari lantai dasar dan lantai 1 dibandrol dengan harga Rp 400 ribu. Sedangkan untum lantai 2 Rp 375 ribu. Sementara lantai 3 ditarif lebih murah berkisar Rp 350 ribu. Sedangkan Rusunawa Loktuan, khusus di lantai dasar ditarif lebih mahal seharga Rp 600 ribu. Lantai satu Rp 550 ribu, lantai 2 seharga Rp 500 ribu, dan di lantai 3 sebesar Rp 450 ribu. Sementara lantai teratas yakni lantai 4 perbulanya senilai Rp 400 ribu.

Reporter : Yulianti Basri
Editor : Kartika Anwar

Baca Juga  SMPN 2 Tambah 12 Ruang Kelas Baru, Pemkot Kucurkan Rp 8,5 Miliar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply