KITAMUDAMEDIA, Bontang – Asosiasi pedagang pasar Citramas Loktuan, mendesak pemerintah Kota Bontang segera mendirikan pasar sementara. Ketua Asosiasi, Syarifudin Dilla disela kunjungan kerja DPRD Bontang, Selasa (16/02/2021) meminta agar pasar sementara lebih dulu dibangun sambil pemerintah menyiapkan pemindahan pedagang ke pasar baru. Pasalnya jika tidak segera, maka tidak menutup kemungkinan pedagang membangun sendiri tenda – tenda seadanya di sembarang tempat.
“ Kita maunya pemkot cepat bangunkan dulu pasar sementara, sambil urus relokasi. Karena kalau tidak, pedagang bisa bangun tenda sendiri di sembarang tempat, nanti makin susah diatur,” ungkapnya.
Sementara terkait posisi lapak di pasar sementara, Dilla usul kembali ke posisi semula, jadi semua pedagang yang kiosnya terbakar akan kembali menempati tempatnya.
“ Ini area tengah harus benar – benar dijaga, jangan sampai ada yang berjualan. Semua pedagang yang kiosnya terbakar, harus menempati posisinya kembali, jadi tidak rebut,” tambah Ketua Asosiasi Pedagang Pasar Citramas Loktuan.
Sebelumnya pemerintah Kota Bontang telah menggelar rapat koordinasi dengan perusahan sekitar Loktuan untuk membantu pembangunan pasar sementara senilai 300 juta rupiah.
“ Pembangunan akan dibantu perusahaan, bagaimana teknisnya kami serahkan ke perusahaan masing – masing. Tapi secepatnya akan kita bangun pasar sementara itu,” papar Asdar Ibrahim, Kadis Perindagkop dan UMKM Kota Bontang.
Reporter : Lia
Editor : Kartika Anwar