KITAMUDAMEDIA, Bontang – Hilangnya besi penyangga jembatan di Kampung Masdarling RT 26 Kelurahan Gunung Telihan Bontang Barat beberapa pekan lalu nampaknya masih Pekerjaan Rumah (PR) bagi pihak kepolisian. Sebab hingga kini saksi kunci belum juga ditemukan.
“Masih terus dikumpulin saksinya, sudah banyak saksi tapi belum ada yang tahu persis kejadian tersebut,” kata kasi Humas Polres Bontang Suyono dijumpai di ruangannya.
Meski begitu pihak kepolisian tak henti mencari barang bukti hingga saksi.
“Masih dalam penyelidikan, kami akan terus melakukan pencarian,” jelasnya.
Sebelumnya, Senin (5/7/2021) telah terjadi pencurian besi diafragma jembatan Masdarling sebanyak 32 batang, berukuran 1,5 meter dari 46 besi yang ada.
Reporter : Iqbal Tawakkal
Editor : Kartika Anwar