Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

SE Kemenhub 88 2021 tentang Aturan Naik Pesawat, Ini Isinya

KITAMUDAMEDIA – SE Kemenhub 88 2021 mengatur tentang petunjuk pelaksanaan perjalanan orang dalam negeri dengan transportasi udara. Surat edaran ini dikeluarkan untuk memperjelas syarat perjalanan dalam negeri di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) terbaru.

Diketahui aturan ini berlaku efektif mulai 24 Oktober 2021. Untuk lebih jelasnya, detikcom merangkumkan isi aturan yang termuat dalam SE Kemenhub 88/2021.

SE Kemenhub 88 2021: Aturan soal Vaksin-Tes COVID-19.

Dalam SE Kemenhub 88 2021, ada dua syarat penting yang harus diperhatikan sebelum keberangkatan dengan pesawat, yakni bukti vaksinasi dan hasil tes negatif COVID-19. Ini aturannya:

1. Untuk perjalanan dari atau ke bandar udara di wilayah Jawa dan Bali, antar kota di Jawa dan Bali, serta wilayah yang memberlakukan PPKM level 3 dan 4 sesuai Inmendagri terbaru, wajib melampirkan:

– Kartu vaksin (minimal dosis pertama)

– Surat keterangan hasil negatif PCR maksimal 2×24 jam sebelum keberangkatan.

2. Untuk perjalanan dari dan ke bandar udara di luar wilayah Jawa dan Bali yang ditetapkan masuk kategori PPKM level 1 dan 2, wajib menunjukkan:

– Surat keterangan hasil negatif PCR maksimal 2×24 jam sebelum keberangkatan atau hasil negatif antigen maksimal 1×24 jam.

3. Kewajiban hasil vaksin diatur untuk:

– Pelaku perjalanan di bawah usia 12 tahun

– Pelaku perjalanan yang memiliki kondisi kesehatan tertentu atau penyakit komorbid yang menyebabkan tidak dapat menerima vaksin. Untuk penggantinya, wajib menyertakan surat keterangan dokter dari Rumah Sakit Pemerintah yang berisi pernyataan belum dan/atau tidak dapat mengikuti vaksinasi COVID-19.

SE Kemenhub 88 2021: Aturan untuk Anak di Bawah 12 Tahun. Dalam SE serupa, diatur pula bahwa anak-anak di bawah usia 12 tahun diperbolehkan naik pesawat. Adapun syarat yang harus dipenuhi adalah:

Baca Juga  Iming-iming Minyak Goreng, Vaksinasi Covid-19 di Tanjung Laut Indah Diserbu Warga

1. Pelaku perjalanan berusia di bawah 12 tahun harus didampingi orang tua/keluarga dan membawa bukti kartu keluarga (KK)

2. Menunjukkan hasil negatif COVID-19, baik PCR ataupun antigen sesuai dengan asal dan tujuan penerbangan yang telah disebutkan di atas.

SE Kemenhub 88 2021: Aturan Lainnya yang Perlu Diperhatikan. Selain syarat-syarat yang telah disebutkan, dalam SE Kemenhub 88 2021 juga dimuat sejumlah aturan lainnya, yaitu:

1. Melakukan pengisian e-HAC Indonesia di bandar udara keberangkatan. Pelaku perjalanan diminta menunjukkan e-HAC ke petugas yang ada di bandar udara tujuan/kedatangan.

2. Pelaku perjalanan tidak diperbolehkan untuk mengonsumsi makan dan minum jika penerbangan kurang dari 2 jam. Aturan ini dikecualikan untuk pelaku perjalanan yang harus mengkonsumsi obat tertentu di jam tertentu.

3.Pelaku perjalanan diwajibkan menggunakan masker kain 3 lapis atau masker media yang dapat menutup hidung dan mulut.

Pelaku perjalanan tidak diperbolehkan berbicara selama di dalam pesawat, baik dengan telepon atau secara langsung secara searah atau dua arah. (Detik)

Editor : Redaksi KMM

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply