Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Bontang Open Tournament 10 Ball Billiard 2022 Digelar, 160 Peserta Se – Kaltim Bertanding

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Bontang Open 10 Ball Billiard 2022 resmi digelar, pada Sabtu (24/06/2022). Event berskala regional Kalimantan Timur tersebut diikuti lebih dari 160 peserta, diantaranya berasal dari Bontang, Samarinda, Balikpapan, Paser dan Kutai Barat.

Nasrudin, Ketua panitia menjelaskan sistem pertandingan yang digunakan adalah sistem handicap. Artinya turnamen akan mengelompokan peserta sesuai handicap masing – masing, yang ditentukan berdasarkan kemahiran dan penilaian dengan kriteria yang ditentukan panitia.

“Peserta turnamen se Kaltim, ada lebih dari 160 peserta, 112 diantaranya asal Bontang, pertandingannya dengan satu nomor tanding saja. Handicap 3 – 6, berlangsung 21 – 25 September 2022,” jelasnya.

Pembina PB Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Bontang, Firman menyakini melalui event ini, bisa memotivasi seluruh pecinta olahraga biliar di Bontang. Selain itu Firman meyakini kegiatan yang mengundang peserta se Kaltim ini sejalan dengan visi Kota Bontang untuk menarik masyarakat luar berkunjung ke Bontang, sehingga geliat pariwisata dan UMKM menjadi multi efek dari event olahraga tersebut.

” Event ini (turnamen billiard) bukan cuma kegiatan olahraga, dengan banyak orang yang datang ke Bontang pasti berdampak juga pada sektor pariwisata dan UMKM, harapannya kedepan pemkot bisa terus melakukan pembinaan dan perhatian untuk kemajuan sektor olahraga di Bontang,” ungkap Firman.

Raymond, Ketua POBSI Provinsi Kaltim Bontang Open 10 ball inj, menjadi salah satu event yang menarik perhatian pengurus Provinsi. Bukan saja karena acara sukses dan diikuti oleh para atlet se Kaltim tetapi juga acara ini mendapat atensi yg luar biasa dari Pemkot dan DPRD Kota Bontang.

“Mungkin event ini adalah langkah awal untuk event yg lebih besar kedepannya. Tentunya ini tak lepas dari dukungan pemerintah kota dalam hal ini Dispopar dan DPRD,” ujarnya.

Baca Juga  Diberi Kelonggaran Waktu Dua Minggu, 267 Lapak Kosong di Pasar Tamrin Batal Disegel

Sementara, Wakil Wali Kota Bontang, Najirah mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia berharap melalui ajang pertandingan billiard bisa menjadi momentum pembinaan mentalitas generasi muda yang bebas dari perilaku negatif dan memberikan kontribusi positif. Termasuk membiasakan budaya hidup sehat dan gemar berolahraga.

“Mari kita bangun budaya olahraga di Bontang, karena kita bisa meningkatkan kesehatan dan kebugaran masyarakat,” harap Najirah.

Turut hadir, anggota DPRD Bontang, Siti Yara. Politisi PKB tersebut berharap turnamen billiard yang mendapatkan animo besar dari masyarakat Kaltim ini bisa berjalan lancar dan sukses. “Semoga kedepan kegiatan olahraga di Bontang semakin berkembang, tidak hanya di tingkat Kota, tapi sampai Nasional bahkan Internasional,” pungkasnya.

Reporter : Zara
Editor : Kartika Anwar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply