KITAMUDAMEDIA, Bontang – Kota Bontang digadang – gadang bakal menjadi tuan rumah perayaan HUT Damkar tingkat nasional pada tahun 2024 mendatang.
“Bontang secara aklamasi ditunjuk sebagai tuan rumah tingkat nasional, mudahan benar – benar jadi, harus kita kawal bersama dan mohon dukungan semua pihak,” ungkap Kepala Disdamkartan Kota Bontang Amiluddin.
Menyambut baik hal tersebut, Walikota Bontang, Basri Rase mengajak bersama-sama untuk bersiap menuju kesuksesan rakor damkar tingkat nasional yang akan terlaksana pada tahun 2024.
“Salah satu visi misi saya bagaimana mempertahankan kota Kalimantan timur sebagai ibu kota Negara. Alhamdulilah IKN berada di Kalimantan,”ucap Walikota Bontang Basri Rase saat sambutannya di Pendopo Rujab Rabu (08/03/2023)m
Lanjut, Basri meminta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) bersatu bersama-sama membuktikan kepada Pemkot, rencana tersebut bisa terwujud menuju Rakor Nasional Pada Tahun 2024 di Kota Bontang.
“Mari kita bersatu untuk membuktikan kepada Pemerintah Pusat bahwa Damkar Bontang mampu menjadi tuan rumah Rakor Nasional yang dilakukan tahun 2024 nanti,” katanya.
Dikatakan Basri, Bontang harus bersiap baik sarana prasarana (sarpras) maupun alat dan SDM.
“Kalau SDM nya bagus tapi sarana tidak bagus percuma, bisa tertunda pekerjaan damkar, jadi semua harus disiapkan biar sukses, “tutupnya.
Reporter: Amel
Editor: Kartika Anwar