Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Pemkot Bontang Siapkan Rp 20 Miliar Bangun Akses Jalan Gudang Bulog

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang berencana memulai pembangunan gudang Bulog di Bontang Lestari pada 2025. Untuk mendukung hal tersebut, Pemkot mengalokasikan anggaran sebesar Rp 20 miliar untuk pembangunan akses jalan menuju gudang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (PUPRK) Bontang, Edy Prabowo, menjelaskan bahwa pembangunan gudang akan dilakukan oleh pihak Bulog, sementara Pemkot bertanggung jawab membangun akses jalannya.

“Pemkot Bontang dapat bagian membangun akses jalannya, kalau gudang nanti pihak Bulog yang kerjakan,” ujarnya, kepada redaksi kitamudamedia.com, Senin (20/1/2025).

Edy memaparkan, dana Rp 20 miliar tersebut akan digunakan untuk membangun jalan sepanjang 850 meter dengan lebar 7 meter. Jalan ini dirancang menggunakan material beton yang mampu menopang truk bermuatan berat.

“Proses pengadaan jalannya sudah dalam proses, nanti skemanya bisa dilihat di e-katalog ataupun lelang terbuka nanti,” katanya.

Pembangunan akses jalan ini akan dilakukan di atas lahan seluas 3 hektare yang berada di wilayah Bontang Lestari. Proyek ini ditargetkan rampung pada Desember 2025.

“Pembangunan jalan nanti, insya Allah kita targetkan rampung Desember 2025,” tambahnya.

Sebelumnya, Wali Kota Bontang, Basri Rase, menyampaikan bahwa pembangunan gudang Bulog bertujuan untuk menstabilkan harga pangan di Kota Bontang. Pasokan logistik pangan yang masih bergantung dari luar daerah kerap terganggu oleh faktor cuaca, sehingga menyebabkan lonjakan harga di pasaran.

“Kemarin kami sudah bertemu dengan pimpinan Bulog Pusat, melobi agar gudang Bulog bisa dibangun di Bontang,” ungkapnya.

Basri menegaskan bahwa Pemkot telah mempersiapkan lahan dan memenuhi seluruh persyaratan yang dibutuhkan untuk pembangunan gudang ini.

“Pemerintah Bontang pada prinsipnya sudah siap, mulai dari lahan hingga persyaratan yang harus dipenuhi. Ini menunjukkan keseriusan dan komitmen Pemkot Bontang untuk menstabilkan harga bahan pokok,” tuturnya.(*)

Baca Juga  Sapa Warga di Perayaan HUT ke 78 RI, Ridwan : Momen Kemerdekaan Pererat Silaturahmi

Reporter: Yulia.C
Editor: Icha Nawir

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply