Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Dispopar Bontang Gelontorkan Rp200 Juta Percantik Kios Pedagang di Lang-Lang

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dispopar) Bontang mengalokasikan anggaran sebesar Rp200 juta untuk mempercantik tampilan kios pedagang di kawasan Stadion Bessai Berinta (Lang-Lang).

Program tersebut meliputi pemasangan neon box dan rolling door di setiap kios yang dikelola oleh Dispopar. Langkah ini diharapkan mampu meningkatkan daya tarik visual, kenyamanan, sekaligus keamanan bagi pelaku usaha dan pengunjung.

Kepala Bidang Olahraga Dispopar Bontang, Andi Panrerengi, mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari strategi pemerintah dalam menumbuhkan ekonomi kreatif lokal. Ia menyebut progres pemasangan neon box dan rolling door akan mulai dikerjakan bulan depan dan ditargetkan rampung sebelum akhir tahun.

Kepala Bidang Olahraga Dispopar Bontang, Andi Panrerengi

“Kami ingin tampilan kios UMKM Bontang terlihat lebih menarik dan rapi, kayaknya hari ini sudah mulai berjalan, pokoknya tahun ini selesai, jadi makin cantik dan rapi,” ujarnya, Jumat (31/10/2025).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pemasangan neon box akan membantu promosi tiap kios agar lebih mudah dikenali masyarakat maupun wisatawan. Sementara rolling door dipasang untuk menambah keamanan bagi pelaku usaha ketika kios tidak beroperasi.

“Kami berharap sebelum tutup tahun semua kios sudah terpasang neon box dan rolling door. Jadi awal tahun depan para pelaku UMKM bisa berjualan dengan tampilan yang lebih menarik dan aman,” pungkasnya. (Adv)

Reporter: Yulia.C | Editor: Icha Nawir

Baca Juga  Belajar Daring, Guru Imbau Orang Tua Turut Andil Dalam Pengawasan

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply