Najirah Support KTNA Ikuti PENAS 2023, Kolaborasi Tampilan Produk Unggulan Daerah

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Sebanyak 117 kontingen Kota Bontang bersiap mengikuti
Pekan Nasional (PENAS) yang diadakan di Padang, Sumatera Barat pada tanggal 08-15 Juni 2023.

Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) yang berangkat mendapatkan support penuh oleh pemerintah Kota Bontang. Wakil Wali Kota Bontang, Najirah mengatakan keberadaan petani nelayan merupakan bagian penting dalam menjaga ketahanan pangan dan kelautan baik di daerah maupun nasional. Pada moment PENAS 2023 diharapkan KTNA Bontang mampu menunjukan keunggulan daerah untuk dipamerkan.

“Dalam kesempatan ini, saya juga ingin mengajak kita semua untuk terus memperhatikan dan mendukung para petani dan nelayan kita. mereka adalah garda terdepan dalam menjaga ketahanan pangan dan kelautan. kita dapat memberikan dukungan dengan membeli produk pertanian dan perikanan lokal, mengembangkan teknologi yang inovatif untuk membantu mereka meningkatkan produktivitas, dan memperjuangkan kebijakan yang menguntungkan petani dan nelayan,” papar Najirah saat melepas kontingen, Rabu (07/06/2023).

Beberapa kegiatan yang berlangsung di PENAS tahun 2023 nantinya, antara lainnya adalah rembug madya, rembuk utama, pembukaan Penas yang akan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo RI, temu profesi dan sebagainya.

“ Para peserta bisa ketemu secara langsung dengan para petani, peternak, dan nelayan se-Indonesia. Peserta mampu bersaing di tingkat nasional di beberapa lomba, para peserta bisa lebih maksimal, dan bisa meraih prestasi untuk nama Kalimantan Timur (Kaltim), terutama Kota Bontang”, ungkap Jafar, selaku sebagai Ketua Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kota Bontang.

Selanjutnya, para peserta bisa menerapkan pengetahuan dan keterampilan, dalam sistem budaya petani, peternak, dan nelayan. Ilmu yang didapatkan bisa dibagikan ke sesama teman-teman se-profesi. Bahkan keunggulan hasil khas dari daerah lain, nantinya bisa peserta terapkan di lingkungan Kota Bontang.

Baca Juga  Hasil Uji Kelayakan, Kandungan Logam Berat Air dari Lubang Eks Tambang Diketahui Rendah

Jafar berharap, kedepan peserta bisa menjadi petani, peternak, dan nelayan yang layak dan hebat.

Reporter : Dwi S
Editor : Kartika Anwar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply