KITAMUDAMEDIA, Bontang – Restoran mie terkenal asal Malang, Mie Gacoan bakal melakukan perekrutan tenaga kerja yang akan ditempatkan di cabang Bontang.
Kabag Ketenagakerjaan, Disnaker Kota Bontang, Lukmanul Hakim mengatakan, pihak franshice telah menyambangi Disnaker Kota Bontang membahas terkait perekrutan tenaga kerja, yang rencananya bakal dibuka pada Agustus mendatang.
“Iya benar, kemarin (23/7) ada pihak Mie Gacoan bersilaturahmi ke Disnaker membahas rekrutmen tenaga kerja,” ungkapnya pada redaksi kitamudamedia.com, Rabu (24/7/2024).
Lukman menyebutkan, sekitar 60 tenaga kerja yang dibutuhkan dan 100 persen akan menggunakan tenaga kerja lokal Bontang.
“100 persen tenaga kerja lokal Bontang yang akan dipakai,” ungkapnya.
Di lokasi berbeda, terkait perizinan franchise Mie Gacoan, Penata Perizinan Ahli Muda Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang Idrus mengaku belum ada pemilik Mie Gacoan cabang Bontang yang mengurus perizinan hingga saat ini. Hanya saja pemilik lahan lokasi pembangunan Mie Gacoan sempat konsultasi ke DPMPTSP.
“Iya memang ada beberapa bulan lalu info dari pemilik lahan, sempat konsultasi ke DPMPTSP. Harusnya owner Mie Gacoan yang datang ke kita, jangan pemilik lahan yang ke kantor,” ungkapnya.
Kendati demikian, Pemkot Bontang menyambut baik unit bisnis kuliner terkenal bakal hadir di Kota Bontang. Namun ia meminta agar pengusaha tidak mengabaikan kewajibannya untuk mengurus perizinan sebelum membangun usaha.
“Jika mereka melakukan pembangunan tanpa adanya perizinan dari PTSP maka akan kami setop,” tandasnya.(*)
Reporter : Yulia.C
Editor : Nur Aisyah Nawir



