KITAMUDAMEDIA, Bontang – Angin kencang disertai hujan deras mengakibatkan pohon di Jalan Cipto Mangunkusumo tumbang, Selasa (24/12/2024) sekitar pukul 11.30 wita.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang, Amiluddin mengatakan saat ini tim damkar sudah menuju lokasi untuk melakukan evakuasi pohon yang tumbng di Jalan Cipto Mangunkusumo.
“Tim sudah menuju lokasi untuk mengevakuasi pohon yang tumbang,” ungkapnya saat dikonfirmasi redaksi kitamudamedia.com, Selasa (24/12/2024).
Lebih lanjut, ia menyampaikan, hujan yang disertai angin kencang yang kerap datang tiba-tiba, menyebabkan pohon-pohon yang sudah tua rentan tumbang, maka dirinya mengimbau agar lebih berhati-hati.
“Jangan berada di sekitar pohon besar saat hujan apalagi pohon yang sudah tua, bisa membahayakan kalo tiba-tiba roboh,” ujarnya.
Di akhir juga mengingatkan, kendaraan jangan di parkir dibawah pohon atau dekat dengan tiang tinggi, “Kendaraan juga diperhatikan jangan parkir dibawah pohon seperti kejadian di kanaan beberapa waktu lalu mobil tertimpa tiang, kalau bisa parkir di dalam garasi,” tuturnya.
Reporter : yulia.C
Editor : Redaksi