Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Mie Gacoan Buka Lowongan 40 Store Crew di Bontang, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

KITAMUDAMEDIA, Bontang – PT Pesta Pora Abadi, pemilik brand Mie Gacoan, membuka lowongan kerja untuk 40 store crew yang akan ditempatkan di cabang Kota Bontang. Pendaftaran berlangsung mulai Jumat, 31 Januari hingga Kamis, 10 Februari 2025, pukul 12.00 WITA.

Pengumuman ini disampaikan melalui akun resmi media sosial Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Bontang. Dalam pengumuman tersebut, terdapat sejumlah kualifikasi dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh pelamar.

Kualifikasi Pelamar:

Usia maksimal 30 tahun.

Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat.

Fresh graduate atau memiliki pengalaman di bidang food and beverages.

Bersedia bekerja dengan sistem shifting.

Tidak memiliki riwayat penyakit.

Bersedia menjadi crew store perbantuan untuk grand opening cabang baru Mie Gacoan di Kutai Timur (Sangatta) selama 3 bulan.

Loyal, jujur, mampu bekerja dalam tim, dan bersedia ditempatkan di RS Pupuk Kaltim.

Persyaratan Administrasi:

Pelamar diwajibkan mengunggah dokumen berikut dalam format PDF:

Scan surat lamaran kerja dan curriculum vitae (CV).

Scan ijazah terakhir.

Scan KTP Bontang.

Scan Kartu AK1/Kartu Kuning Bontang yang masih aktif.

Benefit yang Ditawarkan:

Gaji sesuai ketentuan perusahaan.

Fasilitas tempat tinggal (kos) selama periode perbantuan.

Transportasi keberangkatan dan kepulangan selama periode perbantuan.

Cara Mendaftar:

Berkas lamaran dikirimkan melalui sistem online di s.id/disnaker_bontang. Setelah masuk, pelamar dapat memilih menu Lamaran Online, klik PT Pesta Pora Abadi, lalu pilih posisi yang dilamar.

Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi, diwajibkan menyerahkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku kepada perusahaan.

Batas akhir pendaftaran adalah Kamis, 10 Februari 2025, pukul 12.00 WITA.

Reporter: Masyrifah
Editor : Redaksi

Baca Juga  Harga Cabai di Bontang Naik Hingga Rp 90 Ribu DKP3 : Faktor Cuaca Buruk

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply