Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Hari Jadi ke-4 Enggang Perkasa Pickleball Club, Dispopar Dorong Lahirnya Atlet Baru dari Bontang

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Antusiasme masyarakat terhadap olahraga pickleball di Kota Bontang kian meningkat. Hal ini tampak dari penyelenggaraan Turnamen Pickleball Enggang Perkasa yang berlangsung meriah pada Jumat (31/10/2025), sekaligus memperingati hari jadi ke-4 Enggang Perkasa Pickleball Club (EP2C).

Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dispopar) Kota Bontang memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan turnamen tersebut. Sebanyak 134 pasangan pemain dari berbagai kalangan ikut ambil bagian, mulai dari atlet lokal hingga komunitas pecinta pickleball.

Kegiatan ini digelar sebagai ajang mempererat silaturahmi antarpecinta olahraga pickleball, sekaligus menumbuhkan semangat sportivitas di kalangan masyarakat Bontang.

Kepala Dispopar Bontang melalui Bidang Olahraga, Andi Panrerengi, menyampaikan apresiasi tinggi kepada komunitas Enggang Perkasa yang konsisten memajukan olahraga baru ini di Bontang.

Kepala Dispopar Bontang, Andi Panrerengi

“Pickleball menjadi salah satu olahraga yang tengah digemari. Melalui turnamen seperti ini, kami berharap lahir atlet-atlet baru yang nantinya bisa mewakili Bontang di ajang yang lebih tinggi,” ujarnya.

Selain menjadi ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi momentum bagi Dispopar untuk terus mendorong pertumbuhan olahraga rekreasi di tengah masyarakat.

Sementara itu, Ketua EP2C Kota Bontang, Ridwan, mengatakan bahwa di usia EP2C yang ke-4, pihaknya telah empat kali menggelar turnamen pickleball. Ia berharap para atlet Bontang dapat menembus ajang internasional.

“Semoga Pickleball semakin berjaya, dan bisa sampai ke kanca internasional,” ujarnya.

Ridwan juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Dispopar yang terus hadir bersama komunitas olahraga di Bontang. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin pembinaan dan pengembangan olahraga pickleball di kota tersebut.

Turnamen yang digelar dengan semangat kebersamaan ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antara komunitas dan pemerintah dapat melahirkan kegiatan positif yang berdampak luas bagi masyarakat.(Adv)

Baca Juga  Warga Bontang Kuala Diterkam Buaya, Derita 56 Jahitan

Reporter: Yulia.C | Editor: Icha Nawir

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply