Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Bontang Masuk Nominasi Kota Anti Korupsi, KPK Observasi Lapangan

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Kota Bontang berpotensi menjadi salah satu Kota percontohan anti korupsi se Kalimantan Timur (Kaltim). 

Disampaikan Wali Kota Bontang, Basri Rase, Kota Bontang terpilih menjadi salah satu kota yang masuk  nominasi percontohan anti korupsi. Kota lainnya yakni Samarinda.

“Baru nominasi, besok KPK akan melakukan observasi ke Bontang,” ungkapnya pada awak media, Selasa (6/8/2024).

Wali Kota Bontang juga menyampaikan ada 6 komponen yang menjadi kriteria penilaian antara lain, tata kelola pemerintah daerah, peningkatan kualitas pengawasan, peningkatan kualitas pelayanan publik, peningkatan budaya anti korupsi, peningkatan peran serta masyarakat, dan kearifan lokal.

Hari ini (07/08/2024) tim observasi dari KPK akan melakukan monitoring di beberapa tempat di Bontang, salah satunya di DPMPTSP, dan Mall Pelayanan Publik.

“Jika nanti Bontang dinilai mumpuni dan memenuhi syarat maka Kota Bontang akan menjadi salah satu Kota percontohan anti korupsi. Tapi saya optimis Kota Bontang akan terpilih sebagai Kota percontohan anti korupsi se Kalimantan Timur,” tutur Wali Kota Bontang, Basri Rase (06/09/2024).

Kabupaten Kota Anti Korupsi sendiri merupakan  inisiatif KPK bekerjasama dengan Kementerian PAN-RB, Kementerian Dalam Negeri, dan Kementerian Keuangan, untuk mencegah terjadinya korupsi di Pemerintah tingkat Kabupaten dan Kota. Pencegahan tidak cukup hanya dengan perbaikan sistem saja, tapi juga penanaman nilai-nilai integritas dan pelibatan peran serta aktif masyarakat.

Rangkaian pelaksanaan Program Kabupaten Kota Antikorupsi tahun ini akan diawali dengan proses persiapan dan observasi, Tahap selanjutnya, KPK akan menggelar Bimbingan Teknis dan Penilaian, dan diakhiri dengan Launching/Awarding Kabupaten/Kota Antikorupsi saat perhelatan perhelatan HAKORDIA tahun 2024.

Reporter : Yulia.C

Editor : Redaksi

Baca Juga  Tambahan Kasus 13 Positif Covid-19, 5 Orang Diantaranya dari Klaster Baru HOP

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply