KITAMUDAMEDIA, Bontang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang resmi mengumumkan unsur pimpinan untuk periode 2024-2029 pada Rabu (2/10/2023) malam.
Sekretaris DPRD Bontang, Yessy Waspo, menjelaskan bahwa setelah penetapan pimpinan definitif DPRD Kota Bontang, keputusan ini akan segera diserahkan kepada Gubernur melalui Wali Kota Bontang.
“Nanti pimpinan definitif DPRD akan menyurati Wali Kota Bontang, kemudian diteruskan ke Gubernur Kaltim,” ungkapnya kepada awak media.
Ia menambahkan bahwa proses pelantikan pimpinan DPRD Bontang akan dilaksanakan setelah Surat Keputusan (SK) Gubernur Kalimantan Timur diterbitkan.
“Kalau kepastian pelantikannya, saya belum bisa jawab. Yang pasti kita nunggu SK Gubernur keluar,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Kepala Bagian Risalah dan Perundang-undangan Sekretariat DPRD, Taufiqurrahman, menyatakan bahwa pihaknya akan segera menyiapkan berkas risalah untuk melengkapi proses administrasi.
“Setelah ini kami siapkan dulu berkasnya. Setelah lengkap dan diserahkan ke biro pemerintahan, kalau tidak ada halangan, di minggu kedua SK Gubernur akan keluar,” terangnya.
Taufiqurrahman juga menyebut bahwa setelah ketua dan wakil ketua definitif DPRD Bontang dilantik, proses akan dilanjutkan dengan penetapan Alat Kelengkapan Dewan (AKD).
“Setelah pimpinan dilantik, paling satu atau dua hari setelahnya akan ada penetapan AKD,” tuturnya.
Sebelumnya, DPRD Bontang mengumumkan Andi Faizal Sofyan Hasdam sebagai Ketua definitif, dengan Siti Yara sebagai Wakil Ketua I dan Maming sebagai Wakil Ketua II.(Adv)
Reporter: Yulia.C
Editor: Icha Nawir