Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Dukung Pilkada Damai 2024, DPRD Bontang Serukan Kebersamaan di Tengah Perbedaan

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, ajakan untuk mewujudkan pilkada damai dan berkualitas terus disuarakan oleh berbagai pihak di Kota Bontang. Salah satunya anggota DPRD Bontang, Sumardi, yang menegaskan pentingnya menjaga kondusivitas kota selama proses pemilihan berlangsung.

“Wajib hukumnya pilkada damai, karena Kota Bontang memiliki empat kandidat. Semua harus disupport dan saya sangat mendukung hal ini melalui pemerintah,” ujar Sumardi, ditemui belum lama ini.

Ia juga mengimbau seluruh masyarakat untuk turut serta dalam memilih pada 27 November 2024 mendatang, meskipun terdapat perbedaan pilihan di antara warga.

“Kita harus support juga pilkada damai ini pada tanggal 27 November nanti. Kita harus rukun untuk kemajuan Kota Bontang demi kesejahteraan bersama,” tambahnya.

Hal senada disampaikan oleh anggota DPRD Bontang lainnya, Rustam. Ia juga mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam pilkada damai, baik untuk pemilihan gubernur maupun wali kota.

“Masyarakat Kota Bontang harus ikut serta berperan dalam mensukseskan pilkada serentak ini, baik wali kota maupun gubernur, supaya kita bisa memilih pemimpin yang baik,” ungkap Rustam.

Ajakan ini diharapkan dapat mendorong terciptanya suasana pemilu yang aman, damai, dan menghasilkan pemimpin terbaik untuk masa depan Kota Bontang.(Adv)

Reporter: Ryfah
Editor: Icha Nawir

Baca Juga  Terungkap Jumlah Korban Pencabulan Kakek AH di Bontang Selatan, Begini Modusnya

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply