Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

DPRD Bontang Desak Pemkot Tingkatkan PAD, Kurangi Ketergantungan Dana Bagi Hasil

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang meminta pemerintah untuk meningkatkan pendapatan daerah dengan memanfaatkan berbagai sektor.

Ketua DPRD Kota Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam, mengatakan bahwa langkah tersebut penting untuk mencapai kemandirian fiskal bagi Kota Bontang. Saat ini, pendapatan daerah hanya mencakup sebagian kecil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Penting itu pemerintah menggali potensi dari berbagai sektor, apalagi Bontang masih sangat bergantung dengan dana transfer maupun dari dana bagi hasil,” ujarnya.

Andi Faiz menekankan bahwa hal ini merupakan tantangan yang harus dihadapi bersama oleh DPRD, pemerintah daerah, dan khususnya Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Bontang. Ketergantungan Bontang pada dana bagi hasil, terutama sebagai daerah pengolah, menjadi perhatian serius.

“Kita tidak bisa memastikan sampai kapan potensi migas dan dana bagi hasil ini akan bertahan,” tambahnya.

Oleh karena itu, ia mendorong semua pihak untuk berinovasi guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Bontang perlu mempersiapkan diri menghadapi era pasca-migas dengan mengembangkan inovasi di berbagai sektor agar tidak hanya bergantung pada satu bidang.

“Sebenarnya banyak sektor yang dapat digali, dan kami berharap ke depannya bisa dimaksimalkan dengan lebih baik,” kata Andi Faiz. (Adv)

Reporter: Yulia.C
Editor: Icha Nawir

Baca Juga  Muhammad Yusuf Siap Lanjutkan Program dan Perbaiki Infrastruktur di Bontang

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply