KITAMUDAMEDIA, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim menggelar acara yang menginspirasi bagi 1.200 pelajar PAUD dan TK dari Yayasan Adi Darma di Aula eks Kantor Dispora Kaltim. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan pentingnya olahraga sejak dini dan mendorong semangat anak-anak untuk beraktivitas fisik.
Kepala Pelaksana Sekretariat DBON Kaltim, Zairin Zain, mengungkapkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari misi besar untuk mengedukasi masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya berolahraga.
“Sebenarnya ini kan sesuai dengan misi pertama DBON, itu adalah semua masyarakat itu harus berolahraga. Kaltim itu baru 21 persen orang yang ikut olahraga,” ujarnya, pada Selasa (19/11/2024).
Zairin menambahkan bahwa tidak hanya anak-anak yang perlu didorong untuk berolahraga, namun juga masyarakat secara keseluruhan.
“Nah sekarang kita mengimbau, di samping mengingatkan anak-anak ini bisa mau berolahraga, tetapi juga misi kita yang mengolahragakan masyarakat yang kita utamakan,” ungkapnya lebih lanjut.
Acara ini juga memberikan kesempatan bagi para pelajar untuk melihat keahlian atlet muda dari Akademi DBON Kaltim. Atlet dari berbagai cabang olahraga seperti panahan, pencak silat seni, dan taekwondo menunjukkan keterampilan mereka, memberi inspirasi kepada para peserta untuk lebih mencintai olahraga.
Zairin berharap kegiatan ini akan memotivasi lebih banyak anak-anak dan masyarakat untuk aktif berolahraga. Ia menegaskan pentingnya peningkatan partisipasi olahraga di Kaltim.
“Masih banyak yang diminta masuk untuk ikut. Ya mudah-mudahan bisa masuk semua lah. Itu harapannya,” tutupnya.
Editor : Redaksi