Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Napi Lapas Bontang Meninggal dengan Luka Lebam, Keluarga Curiga Ada Kekerasan Fisik

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Seorang narapidana (napi) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas II Bontang diketahui meninggal dunia diduga akibat mendapatkan kekerasan fisik, Senin (10/03/2025).

Kecurigaan pihak keluarga tersebut mencuat dari rekanan video yang beredar di media sosial. Dalam video tersebut pihak keluarga memperlihatkan bagian-bagian tubuh korban yang nampak lebam dan luka di bagian punggung, pinggang, kepala hingga luka dibagian kaki.

“Kenapa kami tidak pernah dihubungi (sejak awal) setelah masuk rumah sakit baru dihubungi, ini kenapa badannya (sambil menunjuk bagian tubuh korban yang lebam dan luka) mau dikurung tidak masalah tapi jangan disiksa begini,” ungkap salah seorang keluarga dalam video yang beredar, Selasa (11/3/2025).

Lebih lanjut redaksi kitamudamedia.com kembali mencoba menghubungi pihak keluarga melalui pesan singkat, namun belum banyak informasi yang pihak keluarga berikan.

“Sebentar, maaf masih menguburkan jenazah (korban),” jawabnya singkat, Selasa (11/03/2025).

Sementara itu saat dikonfirmasi, Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, melalui Kasat Reskrim AKP Hari Supranoto mengatakan, pihaknya telah menerima laporan tersebut, dari informasi sementara, Hari menyebutkan napi dibawa ke rumah sakit karena penyakit asma yang diderita.

“Kami (Polisi) sedang melakukan penyelidikan, informasi sementara yang kami terima dia sakit asma dan dibawa ke rumah sakit, meninggalnya waktu di rumah sakit,” ungkapnya saat dikonfirmasi redaksi kitamudamedia.com, Selasa (11/3/2025).

Hingga berita ini terbit redaksi masih mencoba menghubungi Kepala Lapas Bontang untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

Reporter : Yulia.C
Editor : Redaksi

Baca Juga  Dua Pekan, 13 Hektar Lahan di Bontang Terbakar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply