IlKITAMUDAMEDIA, Bontang – Kabar baik bagi para guru swasta tingkat SMA/SMK di Bontang. Mulai tahun ini, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) akan menanggung insentif PGS SMA/SMK di Bontang. Kebijakan tersebut merupakan hasil lobi langsung Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, kepada Gubernur Kaltim, Rudy Mas’ud.
Dikatakan Neni, langkah ini merupakan bentuk perhatian terhadap kesejahteraan tenaga pendidik non-ASN. Namun demikian, Neni menyebut bahwa nominal insentif yang akan diberikan Pemprov Kaltim tidak sebesar yang pernah diberikan Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang.
“Hasil pertemuan, alhamdulillah insentif guru swasta langsung ditanggung provinsi. Tapi mungkin tidak kayak di Bontang satu juta lebih,” ujar Neni saat dihubungi redaksi, Minggu (13/4/2025).
Ia memperkirakan besaran insentif dari Pemprov Kaltim berada di kisaran Rp500 ribu per bulan, meskipun belum ada angka resmi yang diumumkan.
“Saya nggak tahu berapa pastinya, 500 ribu kayaknya. Tapi akan mulai diberikan tahun ini,” tambahnya.
Sebagai informasi, insentif bagi guru swasta tingkat SMA/SMK di Bontang sebelumnya ditanggung oleh Pemkot Bontang pada periode 2018–2019. Namun setelah kewenangan pengelolaan pendidikan tingkat SMA/SMK diambil alih Pemprov Kaltim, pemberian insentif tersebut terhenti sejak 2020.(*)
Redaksi