Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Akses dan Fasilitas Pulau Miang Terus Dibenahi, DPRD Kaltim Dorong Percepatan Infrastruktur

KITAMUDAMEDIA, Kaltim – Pulau Miang kini mulai menarikperhatian sebagai salah satu destinasi wisata potensial di Kalimantan Timur. Namun, infrastruktur menuju kawasantersebut masih membutuhkan perhatian lebih, terutama terkaitakses jalan dan fasilitas pendukung.

Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Agusriansyah Ridwan, menyampaikan bahwa meskipun kondisijalan menuju Pulau Miang belum sepenuhnya rusak parah, perbaikan tetap diperlukan. Jalan tersebut sebagian besarmerupakan akses milik perusahaan, namun tetap digunakan oleh masyarakat dan wisatawan.

“Kami mendorong perusahaan untuk melakukan perbaikan jalansecara bertahap dan berkelanjutan, agar akses menuju destinasiini semakin layak,” ujar Agusriansyah.

Ia juga menambahkan bahwa penguatan infrastruktur menujuPelabuhan Sambaloka kini telah dimulai. Proses pengecoranjalan tengah berlangsung, dan area parkir di sekitar pelabuhanjuga dibenahi guna mendukung kelancaran arus kendaraan.

Langkah ini merupakan respons terhadap meningkatnya minatwisatawan untuk mengunjungi Pulau Miang. Oleh karena itu, Pemkab Kutai Timur berkomitmen untuk melanjutkanpembangunan akses jalan, termasuk di luar wilayah perusahaan.

“Kami mendorong pemerintah daerah untuk segera mengajukanbantuan keuangan tambahan guna mempercepat penyelesaianinfrastruktur,” tambahnya.

Tak hanya akses jalan, pembangunan juga difokuskan pada peningkatan fasilitas wisata di Pulau Miang itu sendiri. Penataanhomestay dan pondok wisata (kotek) tengah diprioritaskan agar pengunjung mendapatkan pengalaman yang lebih nyaman dan berkesan.

Sebagai bentuk komitmen lanjutan, Agusriansyah menyebutkanbahwa pembangunan jembatan lingkar Pulau Miang akandimulai tahun ini melalui anggaran murni pemerintah. Jembatansepanjang dua kilometer ini akan mengelilingi pulau dan memperkuat konektivitas antarwilayah.

“Ini merupakan bagian dari strategi pengembangan Pulau Miang sebagai destinasi wisata unggulan. Konektivitas lokal harusdibangun agar manfaat pariwisata bisa dirasakan masyarakatsecara langsung,” pungkasnya.

(Adv/DPRDKaltim)

Baca Juga  Dispopar Bontang Cetak Pelatih dan Wasit Bola Voli Profesional

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply