Siap – siap! 491 Kuota CPNS dan PPPK Bontang, Catat Formasinya

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan pemerintah Kota Bontang rencananya akan mulai dibuka pada Maret 2021 mendatang.

Kuota Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tersebut sebanyak 491, yang terbagi untuk beberapa formasi. Terdiri dari 156 CPNS, meliputi 51 tenaga kesehatan dan 105 tenaga teknis. Sementara  PPPK berjumlah 335, yaitu 158 guru, 30 guru agama, 67 tenaga kesehatan, dan 80 tenaga teknis.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bontang Sudi Priyanto, menjelaskan 491 merupakan usulan dari pemerintah Kota Bontang yang masih menunggu kepastian dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) apakah akan dipenuhi semua atau bahkan dikurangi atau ditambah.

“ Belum final jumlahnya, 491 itu usulan kami. Kita masih tunggu dari BKN, bisa jadi sesuai usulan, bisa juga naik atau justru berkurang,” jelas Sudi kepada awak media, Senin (01/03/2021).

Sementara perkiraan pembukaan seleksi, Sudi belum dapat memastikan, hanya diperkirakan pada Maret 2021. (Redaksi KMM)

Editor : Kartika Anwar

Baca Juga  Biar Ramai, BW Usul Wali Kota Atur Jadwal Wajib Belanja di Pasar Tamrin

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply