Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Kedapatan Jual Sabu, IRT di Tanjung Laut dan Teman Prianya Ditangkap Polisi

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Satresnarkoba Polres Bontang berhasil menangkap dan mengamankan pengedar narkotika jenis sabu, Rabu (12/7/2023).

Satresnarkoba menangkap seorang ibu rumah tangga bersama teman prianya di Jl. Selat Karimata Gang Saburai RT 23 Kelurahan Tanjung Laut, Kecamatan Bontang Selatan, sekira pukul 13.00 Wita.

Dikatakan Kapolres AKBP Yusep Dwi Prasetiya melalui Kasat Resnarkoba IPTU Muhammad Yazid, awalnya Satresnarkoba mendapatkan informasi dari sumber yang dipercaya bahwa adanya peredaran gelap narkotika jenis sabu, selanjutnya tim Satresnarkoba menyelidiki dan benar ada peredaran sabu di alamat tersebut, tim pun melakukan penyamaran sebagai pembeli dan pada saat transaksi langsung dilakukan penangkapan.

“Saat tim menerima informasi adanya peredaran sabu, kami melakukan penyamaran sebagai pembeli, pada saat itu langsung dilakukan penangkapan tersangka RM dan teman prianya AS,” ucapnya Kamis (13/7/2023).

Ia menjelaskan, awalnya Satresnarkoba menangkap ibu rumah tangga RM (34) di depan rumahnya dengan barang bukti sabu yang dipegangnya seberat 0.29 gram, saat ditanya pelaku mendapatkan sabu tersebut dari temannya, berselang beberapa menit muncul teman prianya yang juga sebagai pengedar sabu AS (38).

Selanjutnya, saat Satresnarkoba menggeledah tersangka AS warga Tanjung Laut di temukan tiga bungkus sabu seberat 1,05 gram, yang ditemukan di saku jaket.

“Tersangka AS yang merupakan teman RM juga kita tangkap beserta barang bukti sabu yang di dapat di kantong jaket tersangka,” katanya.

Dari penangkapan dua tersangka tersebut Satresnarkoba berhasil mengamankan barang bukti dari tersangka RM, satu bungkus sabu dengan berat 0,29 gram dan satu unit hp merk Vivo warna hitam.
Dari tersangka AS berhasil mengamankan barang bukti tiga bungkus sabu dengan berat 1,05 gram, uang hasil penjualan sebesar Rp. 300 ribu dan satu jaket jeans warna biru.

Baca Juga  Pelaku Penikaman Pedagang Pasar Tamrin Kabur, Anak dan Istri Diamankan Polisi

“Kedua tersangka sudah kita amankan di Mapolres Bontang, selanjutkan akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tutupnya.

Atas perbuatannya tersangka dijerat dengan pasal 114 ayat (1) atau pasal 112 ayat (1) Jo Pasal 132 ayat (1) UU RI nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Dengan ancaman hukuman paling rendah 4 tahun penjara dan maksimal 20 tahun penjara.

Reporter : Yulia.C
Editor : Kartika Anwar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply