Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Kandang Buaya Riska di Tanjung Laut Indah Siap Ditempati

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Kandang penampungan buaya Riska di Jalan Bete-bete 1 Tanjung Laut Indah, sudah rampung 100 persen dan siap ditempati.

Ketua Masyarakat Sadar Wisata (Masata) Bontang, Eko Satrya mengatakan, pembangunan kandang buaya Riska telah selesai, kandang tersebut dibangun bukan melalui pemerintah Kota Bontang, melainkan swasta, dan dalam hal penangung jawab masih dibawah Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kaltim.

“Kalau untuk penangkaran buaya memang tidak boleh dari pemerintah, dan Alhamdulillah atas dukungan semua pihak kandang Riska sudah terbangun,” ucapnya pada redaksi kitamudamedia.com, Rabu (17/1/2024).

Lebih lanjut kata Eko, Masyarakat Sadar Wisata (Masata) berusaha secepat mungkin agar buaya Riska bisa kembali ke Bontang, menurut informasi yang diterima, saat ini kesehatan Riska sedikit terganggu, pasalnya saat berada di Bontang bobot Riska sekitar 800 kg, namun saat berada di penangkaran Zoo Kutai Kartanegara bobot buaya Riska menurun, menjadi 600 kg.

“Berat badan Riska menurun jadi 600 kg, salah satu faktornya buaya Riska bisa jadi stres,. akibat nya jadi malas makan,” ucapnya.

Ia juga mengatakan, proses pemindahan buaya Riska juga tidak semudah yang dibayangkan, dimana harus melalui beberapa proses, harus berkoordinasi dahulu dengan PJ Gubernur Kaltim, dan Balai Konservasi Sumber Daya Manusia (BKSDA) Kaltim.

“Karena perjalanan dari tempat buaya Riska ke Bontang memakan waktu yang tidak sebentar, paling tidak 12 jam, maka harus dipikirkan dengan Matang, biar dalam perjalanan Riska tidak stres,” ucapnya.

Sambungnya, buaya Riska merupakan Ikon Kota Bontang dan juga Ikon Dunia, dimana Kota Bontang Bisa dikenal hingga luar Indonesia karena keberadaan buaya Riska di Kota Bontang, hal itu menjadi salah satu magnet pariwisata agar berkunjung Ke Kota Bontang, maka dengan dibangunnya Kandang Buaya Riska bisa menjadi salah satu Destinasi Wisata Kota Bontang.

Baca Juga  H- 1 Jelang Idul Adha Harga Ayam Rp 55 Ribu Per Ekor

“Nantinya kalau Riska sudah kembali Ke Bontang, akan ada atraksi buaya Riska dengan pak Ambo,” tuturnya.

Wali Kota Bontang Basri Rase beberapa hari lalu mengunjungi kandang penampungan buaya Riska, dari pantauannya, Basri mengevaluasi beberapa hal, salah satunya harus adanya cctv dalam kadang tersebut.

Diinformasikan, pembangunan kandang Buaya Riska menggunakan dana sekitar ratusan juta, dana tersebut berasal dari donasi penggemar Riska, Pencinta Hewan, dan dari Ambo yang juga sangat berpartisipasi dalam pembangunan kandang Riska.

Reporter : Yulia.C
Editor : Kartika Anwar

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply