KITAMUDAMEDIA, Samarinda – Dispora Kalimantan Timur kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan cabang olahraga tenis. Dukungan penuh diberikan kepada atlet tenis daerah yang saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) menjelang Pra Popnas Zona IV di Kendari. Ajang ini menjadi seleksi untuk menuju Popnas 2025 di Aceh dan Sumatera Utara.
Pelatih tenis Kaltim, Rusmanto, mengapresiasi langkah Dispora yang terus mendukung kebutuhan para atlet.
“Alhamdulillah dukungan dari Dispora memadai. Mulai dari akomodasi, transportasi, konsumsi, hingga asupan gizi dan vitamin, semua tersedia,” ujar Rusmanto, pada Jumat (15/11/2024).
Dengan fasilitas yang lengkap, ia optimistis pembinaan atlet tenis Kaltim akan lebih maksimal. Selain itu, Rusmanto menyoroti perkembangan signifikan para atlet selama TC berlangsung.
“Perkembangan mereka luar biasa. Kami terus menciptakan bibit-bibit baru untuk menggantikan senior mereka,” katanya.
Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dispora Kaltim, Rasman Rading, mengungkapkan bahwa pemusatan latihan berjalan sesuai rencana.
“Sejauh pengamatan saya, semua berjalan lancar. Para atlet juga sudah melaksanakan beberapa uji tanding dan semakin padu,” ujarnya.
Rasman juga menekankan pentingnya disiplin dalam menjaga kebugaran atlet selama masa TC. Dukungan yang konsisten dari Dispora diharapkan dapat terus mendorong prestasi atlet tenis Kaltim.
“Kami optimistis, Kaltim dapat bersaing di tingkat nasional dengan atlet-atlet muda berbakat ini,” pungkasnya.
Editor : Redaksi