KITAMUDAMEDIA,Samarinda – Kemenangan Balikpapan All Stars U-13 di Piala Gubernur menjadi bukti pembinaan sepak bola Kaltim mulai berbuah hasil. Tim ini berhasil menjadi wakil Kaltim untuk Piala Soeratin nasional setelah mengalahkan Borneo FC U-13 dengan agregat 2-1.
Pelatih Balikpapan All Stars, Yudhi Gunawan, mengapresiasi perjuangan anak-anak asuhnya.“Alhamdulillah, kerja keras anak-anak mulai babak penyisihan sampai final, motivasi mereka untuk jadi yang terbaik bisa tercapai,” katanya, pada Senin (25/11/2024).
Namun, ia menyadari bahwa kompetisi di tingkat nasional akan jauh lebih sulit. Mengenai komposisi pemain, Yudhi menyerahkan sepenuhnya kepada Asosiasi Kota (Askot) PSSI Balikpapan dan Asosiasi Provinsi (Asprov).
“Kalau untuk nasional kami kembalikan lagi ke Askot, apakah mau full tim Balikpapan atau kolaborasi dengan klub-klub lain seperti Borneo, nanti kami akan koordinasi lagi Asprov, karena membawa nama Kaltim,” jelasnya.
Proses seleksi Balikpapan All Stars sendiri berlangsung ketat, melibatkan seluruh Sekolah Sepak Bola (SSB) anggota Askot. Dari 30 pemain, akhirnya terpilih 24 pemain terbaik.
Plh Kepala Dispora Kaltim, Sri Wartini menyatakan hal ini menunjukkan keseriusan dalam mempersiapkan tim yang tangguh untuk bersaing di kancah nasional.
“Secara teknis tim juaralah yang akan mewakili Kaltim di Piala Soeratin nasional. Tapi harapannya untuk ke nasional, bisa memilih pemain dari beberapa klub yang dianggap terbaik, karena akan membawa nama Kaltim,” ungkapnya.(*)
Redaksi