Awesome Logo
Tersedia ruang iklan, informasi hubungi 08125593271                    Segenap Pimpinan dan Redaksi Kita Muda Media Mengucapkan Marhaban ya... Ramadhan 1442 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin                    Patuhi Protokol Kesehatan dan Jaga Imunitas                    Follow Medsos KITAMUDAMEDIA FB : kitamudamedia, Fan Page FB : kitamudamedia.redaksi, IG : kitamudamedia.redaksi, Youtube : kitamudamedia official                                   Selamat Menjalankan Ibadah Puasa 1442 H                         

Paslon 04 Neni Moerniaeni: Optimis Raih 47 Persen Suara di Pilkada Bontang 2024

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 04, Neni Moerniaeni, optimis meraih kemenangan dengan estimasi 47 persen suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bontang 2024. Didampingi keluarganya, Neni mencoblos di TPS 05 Aula SMA Negeri 1, Jalan Awang Long, Rabu (27/11/2024).

“Alhamdulillah, masih diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah untuk bisa menggunakan hak suara ini,” ujar Neni kepada media usai mencoblos.

Paslon 04 mengaku optimis dengan hasil Pilkada, memperkirakan perolehan sekitar 47 persen suara. “Alhamdulillah bahagia, lahaula wala quwwata illa billahil aliyil adzim. Insya Allah, optimis bisa menang,” ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa persiapan utamanya adalah berdoa bersama, memohon ridha dan petunjuk Allah SWT. “Karena tidak ada kekuatan selain Allah SWT yang bisa membolak-balikkan hati manusia untuk memilih,” tambahnya.

Neni juga memastikan bahwa situasi menjelang Pilkada berlangsung aman dan kondusif. “Kemarin saya sudah keliling, Alhamdulillah kondisinya aman hingga selesai Pilkada,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kota Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam, menyampaikan optimisme yang sama. “Kami tidak menargetkan persentase tertentu, yang terpenting adalah menang,” katanya.

Sebagai informasi, ketiga pasangan calon, yakni nomor urut 1 Basri Rase, nomor urut 3 Najirah, dan nomor urut 4 Neni Moerniaeni, mencoblos di TPS yang sama, yakni TPS 05 di Aula SMA Negeri 1 Bontang.

Adapun jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 05 Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, tercatat sebanyak 508 orang, terdiri atas 255 laki-laki dan 253 perempuan.

Reporter: Masyrifah
Editor: Redaksi

 

Baca Juga  Pemerintah Batal Berhentikan Massal Tenaga Honorer 2023

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply