Disnaker Bontang Gelar Pelatihan Dasar Scaffolding

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Dinas Ketenagakerjaan Kota Bontang menggelar pelatihan scaffolding guna meningkatkan kemampuan tenaga kerja dan menekan angka pengangguran yang hingga kini terbilang cukup tinggi.

Pelatihan scaffolding mulai digelar Rabu (18/03/2020) kemarin, bertempat di Balai Pembinaan Pelatihan Kerja Mustahik (BPPKM) LAZ Yaumil.

Melalui kegiatan ini perserta diharapkan mengetahui dan melaksanakan peraturan keselamatan kerja yang berlaku pada saat menangani scaffolding merupakan suatu keahlian yang harus dimiliki oleh seorang Scaffolder. Hal itulah yang ditekankan pada pelatihan yang digelar oleh Disnaker Bontang dengan menggandeng PT Laden Safety Mandiri, dari Balikpapan.

Melalui pelatihan tersebut, pencari kerja dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya, tanggung jawab dan rasa disiplin, hingga pemahaman dan pengertian tentang persyaratan keselamatan dan kesehatan kerja.

“Bukan hanya asal jadi, tetapi juga harus bisa melakukan pekerjaan pemasangan, perawatan, pemeliharaan dan pembongkaran perancah secara aman bagi keselamatan dirinya, orang lain, konstruksi dan bagian-bagian lainnya,” kata Instruktur Pelatihan, Fajrin.

Tak hanya itu, Fajrin menambahkan bahwa, pelatihan scaffolding juga harus mengikuti prosedur, karena jika terdapat kesalahan, maka akan berakibat fatal.

“Pekerjannya ini beresiko, taruhannya nyawa. Makanya harus perhatikan Standar Operasional Prosedur (SOP). Tidak bisa sembarangan,” terangnya.

Pelatihan Scaffolding rutin dilaksanakan oleh Disnaker.

Sementara, Kepala Disnaker Ahmad Aznem menyebut, pelatihan peningkatan kualitas tenaga kerja untuk persiapan calon tenaga kerja dapat dimaknai sebagai upaya pemberian kemampuan berbagai keterampilan untuk bekal memasuki dunia kerja.

“Harapannya, peserta bisa memanfaatkan kesempatan pelatihan ini sebaik mungkin untuk menyerap ilmu. Sehingga ketika dibutuhkan tenaga kerja di suatu perusahaan, para peserta pelatihan sudah siap dan telah memenuhi standar yang dibutuhkan,” tandasnya. (Yulianti Basri/KA)

Baca Juga  Sidak Sarpras SD di Malahing, Komisi I Sesalkan Fasilitas Perpustakaan Minim

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply