DPRD Mendorong Pemkot Bontang Disiapkan Ruang Terbuka Hijau di Gunung Elai

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Komisi III DPRD Kota Bontang mendorong Pemerintah Kota (pemkot) Bontang menyediakan lahan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Kelurahan Gunung Elai, tepatnya di kawasan Bukit Sekatup Damai (BSD).

Hal tersebut merupakan tindak lanjut dari inspeksi mendadak (sidak) ke lahan tersebut, beberapa waktu lalu.
Abdul Samad, Sekretaris Komisi III DPRD Bontang, mengatakan tersedia lahan sekira 4000 meter persegi yang bisa dibeli pemkot dan berada di lokasi yang strategis.

“ Lokasi sangat strategis,pemkot Bontang tinggal bernegosiasi harga saja. Kita (DPRD) mendorong untuk disediakannya RTH, karena belum ada kan di situ (Gunung Elai),” jelasnya.

Ia mencontohkan, keberadaan RTH di beberapa Kelurahan lain yang dimanfaatkan juga sebagai taman rekreasi warga, dinilai sangat bermanfaat.

“ Seperti Taman Tanjung Laut, Taman Bontang Kuala, itu kan bagus. Nah untuk yang di BSD itu, tempatnya benar-benar berada di pinggir jalan dan kebetulan pemilik lahan telah menawarkan kepada pemerintah, dokumennya juga lengkap, “ tambah Abdul Samad, usai rapat kerja, Senin (09/08/2022).

Politisi Hanura tersebut, berharap pemerintah Bontang segera menindaklanjuti pembelian lahan RTH itu. “Saya sangat berharap pemerintah segera follow up, karena sayang kalau tidak dibeli, daripada dimiliki orang lain. Kan Kelurahannya (Gunung Elai) memang belum punya lahan seperti itu,” pungkas Abdul Samad.

Menanggapi hal tersebut, Muhammad Nur, Kabid Pertahanan Dinas Perkimtan, meminta DPRD Bontang juga melibatkan OPD lain untuk membahas serius usulan RTH, karena tupoksi Perkimtan terbatas.

” Harus dibahas bersama, misalnya kalau soal RTH maka perlu melibatkan Dinas Lingkungan Hidup. Tapi pada dasarnya lokasi yang ditunjuk bisa digunakan sebagai RTH, termasuk lokasi perkantoran, ” ungkapnya.

Reporter : Amel
Editor : Kartika Anwar

Baca Juga  Gerindra Deklarasikan Dukung Neni - Joni, Ratusan Pendukung Tumpah Ruah

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply