PKB Daftarkan 25 Bacaleg ke KPU Bontang, Dominasi Petarung Lama

KITAMUDAMEDIA,Bontang – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menargetkan raih 5 kursi DPRD Bontang pada Pemilu 2024 mendatang.

Memboyong kekuatan 25 bakal calon legislatif (bacaleg) pada pendaftaran bacaleg kali ini, diyakini Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Basri Rase target perolehan kursi bakal tercapai.

“Total 25 yang akan dimasukkan sesuai dengan jumlah yang ada di dapil (daerah pemilihan,”ucap Basri saat ditemui oleh redaksi kitamudamedia.com, saat pendaftaran bacaleg di KPU Bontang, Sabtu pagi (13/05/2023).

Dikatakan Basri, Partai telah menyiapkan bacaleg unggul disetiap daerah pemilihan, dengan dominasi nama-nama lama.

“Sudah pasti pasukan kita semua pasukan lama dan ditambah pasukan – pasukan yang baru,” jelasnya.

Dengan kekuatan yang ada, Basri yakin posisi pimpinan DPRD kembali diraih.

“Target awal kita awalnya 5 kursi mudah-mudahan 6 atau 7 bonus boleh,”katanya.

Soal kelengkapan dokumen, Basri Rase menyampaikan untuk berkas PKB lengkap.

“Secara administrasi tidak ada masalah sudah lengkap semuanya,”tutupnya.

Reporter: Amel
Editor: Kartika Anwar

Baca Juga  Adi Darma : Jika Terpilih Komit Akan Berbagi Peran Dengan Basri

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply