Antisipasi Lonjakan Pasien Covid-19, RSUD Bontang Siapkan Ruang Alternatif

KITAMUDAMEDIA, Bontang – Tren Covid-19 di Kota Bontang kian hari makin bertambah, terhitung per tanggal 28 Juni 2021 jumlah kasus terkonfirmasi positif sudah mencapai 6,808 orang.

Mengantisipasi lonjakan kasus, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bontang menambah ruangan.

Pelaksana tugas Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bontang drg Toetoek Pribadi Ekowati mengatakan, saat ini pihaknya telah bersiap dengan menyediakan dua ruang alternatif selain ruang Isolasi.

“Saat ini kami sudah siapkan ruang Cempaka, alternatif lain yang akan dilakukan ketika kasusnya semakin melonjak, pihaknya menyiapkan ruangan Seruni,” katanya saat dihubungi kitamudamedia.com, Selasa (29/6/2021).

Saat ini dengan jumlah Tenaga Kesehatan (Nakes) yang terbilang mencukup, pihaknya akan memaksimalkan ruangan Cempaka.

“Untuk saat ini belum kewalahan karena jumlah Nakes yang ada masih mencukupi, cuman ketika nanti memang kasusnya makin melonjak, kami akan siapkan ruangan Seruni,” jelasnya.

Lebih lanjut Toetoek mengatakan, sebagai RS rujukan pihaknya hanya menangani pasien yang memiliki gejala sedang dan berat atau yang membutuhkan alat pernapasan.

“Yang bergejala ringan bisa isolasi mandiri,” pungkasnya.

Untuk diketahui, saat ini RSUD Bontang tengah menangani sebanyak 24 penderita Covid-19, terinci ruangan Isolasi 12 orang dan Cempaka 12 Orang.

Ia berharap agar kondisi tersebut segera melandai, sehingga Kota Bontang kembali berada pada Zona yang aman.

“Semoga tidak seperti daerah lain,” ujarnya.

Reporter : Iqbal Tawakal
Editor : Kartika Anwar

Baca Juga  YPPI Tak Keberatan SD Malahing Diambil Alih Pemkot Bontang jadi Negeri, Ini Syaratnya

Ikuti Fans Page Kami

Leave a Reply